Powered By Blogger

Senin, 21 Februari 2011

Kebahagiaan Yang Sebenarnya (versi I)

Kebahagiaan adalah sesuatu yang kita dapat kan dari usaha kita. Kata ini saya ambil dari pernyataan Thomas Alfa Edison, “ Kesuksesan berasal dari 1% ilmu pengetahuan, 99% berasal dari kerja keras”. Dari pernyataan ini, bukan hanya ilmu pengetahuan yang kita perlukan dalam mencari kesuksesan, tetapi sebagian besar adalah usaha kita untuk mencapainya. Usaha bisa di artikan sebagai cara kita bergaul, cara kita berkerja, keseriusan untuk berhasil, dan doa tentu saja. Ketika kita mencapai sebuah hasil yang baik, jangan lah cepat berpuas diri dengan hasil tersebut. Kita harus tanam kan dalam diri kita, untuk berusaha mencapai kesuksesan yang lebih dari sebelumnya. Kalau kita cepat berpuas diri, maka kita akan mudah jatuh kembali ke awal lagi. Kita tentu tidak mau hal ini terjadi. Kita harus mempertahankan posisi kita tetap di atas. Banyak buku-buku dan motivator yang memberi semangat, tetapi hanya sedikit yang berhasil. Semua berasal dari diri kita sendiri, apakah mau berhasil atau tidak. Mulai lah berpikir untuk mencari keberhasilan yang lebih dari yang kita dapat kan hari ini. Sebagai contoh, seorang pendaki gunung. Ketika seorang pendaki gunung mencapai puncak sebuah gunung, maka dia akan mencari puncak baru yang lebih tinggi untuk mencari tantangan lebih. Itulah gunanya kita hidup, yaitu untuk mencari tantangan. Tantangan dan masalah yang kita hadapi di  berikan oleh Tuhan merupakan perasa dalam hidup kita. Apalah rasa makanan jika tidak ada rasanya. Begitu lah hidup kita.
Be Continued….                                                                                                  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar